Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Kotawaringin
Barat (Kobar) akan menyiapkan sebuah film berdurasi pendek untuk
mempatenkan label Tanjung Puting Pangkalan Bun.
"Selama ini masih ada publikasi di media nasional
maupun internasional terutama televisi yang memberi brand (label) Tanjung Puting tanpa melibatkan Kobar atau
Pangkalan Bun. Seperti misalnya Tanjung Puting Central Borneo bahkan
ada Tanjung Puting Palangkaraya," kata Kepala Disbudpar Kobar, Abdul
Wahab di ruang kerjanya, Rabu
(1/8).
Ia melanjutkan adanya film ini diharapkan mampu
membuat label Pangkalan Bun yang menempel di Tanjung Puting. Sehingga
seluruh agen perjalanan dan biro wisata membuat sarana promosi seperti
leafleat, bookleat dan video dengan label Tanjung Puting Pangkalan Bun.
"Ini penting supaya wisatawan juga tahu bahwa jika ingin berkunjung ke
Tanjung Puting bisa langsung menuju Pangkalan Bun."
Selain itu, lanjut dia, pihaknya akan berkoordinasi
dengan berbagai pihak baik pemerintah maupun dunia usaha untuk
memperbanyak promosi label Tanjung Puting Pangkalan Bun. "Ini perlu
kerjasama semua pihak, supaya hanya ada satu brand
Tanjung Puting Pangkalan Bun. Sehingga nanti tidak ada brand lain yang dibuat, supaya wisatawan tidak bingung
dan pihak kita juga akan berusaha memperbanyak promosi keluar," pungkas
dia.
EmoticonEmoticon