Wednesday, August 8, 2012

Pemberian Zakat Harus Sesuai Syariat

MENJELANG berakhirnya Bulan Ramadan, satu agenda yang sangat penting bagi kaum muslimin adalah membayar zakat dan membagikannya kepada yang berhak. Sayang sekali, sampai saat ini masih banyak kalangan yang kurang bijak dalam hal pembagian zakat ini.

"Pembagian zakat dan sedekah seharusnya mengacu kepada aturan yang telah dicontohkan Nabi (Muhammad SAW),"kata kata M Hasannur, Kepala Seksi (Kasi) Zakat dan Waqaf, Kementerian Agama (Kemenag) Kobar yang ditemui Gudang Tutorial di ruang kerjanya, kemarin.
Tragedi Zakat--Pembagian Zakat di Kabupaten Pasuruan Jawa Timur menyebabkan 21 orang meninggal dunia. Zakat dan sedekah telah bergeser dari sebuah ibadah menjadi komoditas politik dan pencitraan kaum munufik. Padahal Nabi Muhammad telah memberikan tuntunan yang jelas mengenai tata cara pemberian zakat dan sedekah.


Ia melanjutkan Islam sudah mengajarkan dengan jelas bahwa membagi zakat harus didahului dengan pembentukan panitia (amil). Amil inilah yang akan mengambil zakat dari warga yang wajib zakat (muzakki) dan kemudian setelah terkumpul, amil mempunyai kewajiban untuk mendistribusikan kepada yang berhak. Metode pendistribusiannya juga harus sesuai syariat yakni dengan mengantarkannya kepada golongan penerima zakat (mustahik).

Sayangnya, lanjut dia, banyak dari kalangan muzakki bahkan ada juga dari pihak masjid yang masih salah kaprah dalam hal metode pembagian zakat. Justru yang dipilih cara pembagian zakat dan sedekah dengan mengumpulkan masyarakat. Padahal kumpulan massa yang terkonsentrasi di suatu tempat bisa berpotensi menimbulkan korban luka-luka karena terinjak-injak bahkan sampai ada yang meninggal karena berdesak-desakan seperti yang terjadi di daerah Jawa Timur beberapa waktu lalu.

Menurut Hasannur musibah tersebut terjadi karena panitia tidak mematuhi tata cara membagi zakat dengan benar sesuai yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW. Pihaknya berharap kejadian di daerah lain tidak terjadi di Kobar. Pihak pengurus masjid diharapkan membentuk amil dan menjalankan pembagian zakat sesuai dengan syariat. "Amil itu penting dan harus dibentuk. Amil ini juga merupakan salah satu golongan yang berhak menerima zakat."

2 comments

Sungguh menyedihkan, orang kaya yang maunya bersedekah untuk Riya' juga akan berakhir dengan berbagai mudharat. Semoga saja, banyak yang lekas sadar bahwa sedekah terbaik adalah saat tangan kanan 'memberi' tanpa diketahui tangan kiri, jadi sedekah yang paling mulia adalah yang diserahkan secara diam-diam masalah 'citra' Allah SWT yang akan membangun citra si pemberi zakat, memang yang diberi tidak bisa bicara, yang jadi amil tidak bisa bicara, lama kelamaan juga diketahui orang tapi itu kan bukan tujuan!!!

Sudah seharusnya zakat itu mengikuti tuntunan Rasulallah Muhammad SAW bukan justru membuat aturan sendiri (bid'ah) dan sudah terbukti bukan kemaslahatan yg diraih justru kemudharatan yang nyata lagi besar


EmoticonEmoticon